Yogrt: Cara Seru Cari Teman Baru


ilustrasi yogrt
Cowok: Eh maaf, numpang tanya. Gimana sih dapetin pelangi?
Cewek: Hah? Pelangi apaan?
Cowok: Itu, pelangi di mata kamu…

Rayuan gombal kayak tadi mungkin pernah kamu lakuin ke cewek yang kamu ingin ajak kenalan. Maklum, jaman sekarang, nanya “jam berapa?” kayaknya udah basi banget.
Tapi tidak semua orang bisa membuat ice-breaking yang nyenengin dan gak jayus. Nah, hal inilah yang coba diatasi aplikasi baru bernama Yogrt. Apps buatan Kongko Digital ini pada dasarnya adalah aplikasi instant messaging untuk mencari teman baru di sekitar kamu. Namun supaya awal kenalan bisa lancar, Yogrt menyediakan sarana bermain game yang lucu.
Musti sama-sama Like
Cara kerja Yogrt kurang lebih seperti ini. Setiap membuka Yogrt, di layar smartphone kamu akan muncul deretan foto pengguna Yogrt lain yang berada di radius 10 km. Jika kamu mengklik foto salah satu pengguna, akan muncul informasi yang lebih detail, seperti umur, zodiak, dan about me.
Tampilan utama Yogrt adalah deretan foto dari pengguna Yogrt lain di radius 10 km (kiri). Jika diklik pada foto, akan muncul informasi lebih dalam tentang dia (kanan)
Tampilan utama Yogrt adalah deretan foto dari pengguna Yogrt lain di radius 10 km (kiri). Jika diklik pada foto, akan muncul informasi lebih dalam tentang dia (kanan)
Namun berbeda dengan aplikasi instant messaging lain, kamu tidak bisa langsung ngobrol dengan orang baru tersebut. Untuk bisa ngobrol, kamu harus Like dia, dan dia harus Like kamu. Jika sudah sama-sama Like, baru muncul tombol untuk chat.
Di setiap akun, akan muncul icon Like berbentuk hati. Jika ingin kenalan, klik tanda hati tersebut. Tapi untuk muncul fasilitas chatting, si dia juga harus klik tanda itu
Di setiap akun, akan muncul icon Like berbentuk hati. Jika ingin kenalan, klik tanda hati tersebut. Tapi untuk muncul fasilitas chatting, si dia juga harus klik tanda hati di akun kamu
Cuma modal lihat foto, kamu dan dia mungkin sudah bisa sama-sama Like. Namun bagi sebagian orang (apalagi cewek cakep), pasti milih-milih juga siapa yang mau di-Like. Kecuali fotonya oke, si dia mungkin juga cuma mau sama cowok yang chemistry-nya dapet.
Nah, di sinilah peran game yang ada di Yogrt. Melalui game tersebut, kamu bisa main game bareng dengan si dia tanpa harus Like dulu. Enaknya lagi, game ini sedikit banyak mengungkap kepribadian kamu (maklum, yang buat pertanyaan punya gelar Master di psikologi). Nah jika kamu dan dia ternyata banyak kesamaan, baru deh saling Like.
Untuk mengajak si game, kamu cukup tekan icon game yang ada di setiap akun pengguna Yogrt. Tekan icon tersebut, dan kamu bisa mengirim “tantangan” berupa main game bersama.
Di sisi kiri foto, terdapat icon untuk bermain game. Klik tanda tersebut dan akan muncul empat pilihan game.
Di sisi kiri foto, terdapat icon untuk bermain game. Klik tanda tersebut dan akan muncul empat pilihan game.
Ada empat game yang tersedia di Yogrt. Salah satunya adalah Match 7 Yes/No, yaitu tujuh pertanyaan tentang segala hal dan kamu tinggal menjawab Yes atau No. Contohnya Jazz, Office Love, Read Books, dan seterusnya. Jika tujuh jawaban tersebut sudah kamu jawab, tinggal tunggu orang tersebut untuk menjawab tujuh pertanyaan yang sama. Jika sudah dijawab, akan ada hasil yang menunjukkan tingkat kecocokan kamu berdua.
Game Match 7 Pick One mirip seperti Match 7, namun sifatnya memilih satu dari dua pilihan. Contohnya Tea or Coffee, Action or Drama, Fulltime or Freelance, dan sebagainya. Nanti jawaban kamu akan dicocokkan dengan jawaban si dia. Btw, Yogrt memiliki database pertanyaan yang banyak, sehingga tujuh pertanyaan yang diajukan selalu bergantian. Jadi kalaupun kamu menantang banyak orang, jangan khawatir harus menjawab pertanyaan yang sama.
Sedangkan game Teka-teki dan Tebak Kata relatif lebih “niat” karena kamu mengajak dia menebak sebuah kata rahasia yang kamu buat.
Setelah bermain game itu, seharusnya kamu dan orang yang kamu ingin ajak kenalan sudah mengenal satu sama lain. Jika dirasa cocok, masing-masing tinggal menekan tombol Like dan fasilitas chatting pun akan muncul. Nah, kalau sudah bermain game berkali-kali dan si dia juga tidak menekan tombol Like kamu, ya mungkin emang bukan jodoh.
Jika kamu dan dia sudah sama-sama Like, baru muncul tombol untuk chatting
Jika kamu dan dia sudah sama-sama Like, baru muncul tombol untuk chatting
Bicara jodoh, Yogrt memang bisa dijadikan kamu yang jomblo untuk cari gebetan. Di tombol Setting, Yogrt menyediakan pilihan untuk menampilkan cowok atau cewek saja. Ada pula fasilitas untuk menyortir pengguna dari most Liked atau Most Viewed—yang biasanya menunjukkan tingkat kecakepan orang tersebut (#ihik). Dan menurut pengalaman PCplus, cewek-cewek di Yogrt lumayan cakep-cakep, hehe..
Jika emang niatnya cari gebetan, kamu bisa sortir pengguna Yogrt berdasarkan jenis kelamin. Yang paling banyak di-Like biasanya juga yang paling cakep :D
Jika emang niatnya cari gebetan, kamu bisa sortir pengguna Yogrt berdasarkan jenis kelamin. Yang paling banyak di-Like biasanya juga yang paling cakep :D
Tidak ada komentar

Tidak ada komentar :

Posting Komentar